Versi QC JSI di Pilkada Takalar, Daeng Manye-Hengky Unggul 71,82 Persen

Takalar21 Dilihat

INDEPENDENews.com – Lembaga Survei Jaringan Suara Indonesia (JSI) mengumumkan hasil hitung cepat (Quick Count) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Takalar 2024, di Hotel Claro Kota Makassar, Rabu (27/11/2024).

JSI mengambil sampel 160 TPS dari 458 TPS yang ada di Kabupaten Takalar.

160 TPS tersebut disebar secara proporsional dan dipilih secara acak di seluruh Takalar. Adapun sampling error sekitar 1 persen.

Hasil hitung cepat JSI, pasangan calon bupati dan wakil bupati Takalar nomor urut 1, Daeng Manye-Hengky Yasin unggul jauh dengan persentase 71.82 persen.

Sedangkan pasangan nomor urut 2, Syamsari Kitta-Natsir Ibrahim 28.18 persen. Data tersebut diambil pada pukul 19.30 WITA.

“Data yang masuk sudah 93.75 persen atau sudah masuk 150 dari 160 TPS di Takalar,” kata Tim Peneliti JSI, Rudi Ruswandi.

Menurut Rusdi versi JSI hampir dikatakan pemenang Pilkada Takalar 2024 adalah Daeng Manye-Hengky Yasin.

“Tetapi kita harus tetap menunggu hasil resmi pengumuman dari KPU,” pungkasnya.

Terpisah disampaikan, Calon Wakil Bupati Takalar Nomor Urut 1 H. Hengky Yasin menyampaikan terimakasih atas dukungan seluruh masyarakat kabupaten Takalar.

“Alhamdulilah dinda,” singkatnya melalui Whatsappnya. (*)