Sambut Musyawarah Wilayah di Sinjai, IPM Sulsel Gelar Temu Tokoh Hingga Pawai

Berita Utama221 Dilihat

SINJAI, INDEPENDENews.com – Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PW IPM) Sulawesi Selatan, menggelar jumpa tokoh, yang menjadi rangkaian Musyawarah Wilayah IPM Sulsel.

Berlokasi di Gedung Pertemuan Kabupaten Sinjai, Jumat (23/2/2024) kemarin.

Dihadiri oleh para narasumber yakni, Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Heriwawan, Ketua KNPI Sinjai, Syahrul Paesa dan Founder Toko Kopi 2/3, Idhan Chalik Aksa,

Ketua Umum PW IPM Sulsel, Muhammad Fepi, saat memberikan pengantar, mengatakan, jumpa tokoh tersebut sebagai ikhtiar memberikan forum diskusi yang progresif bagi peserta Musywil.

“Dengan menghadirkan para tokoh kepemudaan yang berkompeten di bidangnya masing-masing, terkhusus Kakanda Heriwawan yang tentu berada pada jalur politik dan wirausaha, melakukan diskusi pengalaman yang inspiratif kepada para peserta Musywil,” ujarnya.

Sedangkan, Heriwawan, Ketua PP Pemuda Muhammadiyah, berpesan bagaimana pentingnya sebuah proses dalam segala hal.

“Kader-kader IPM jangan takut dan merasa lelah dengan sebuah proses, sebab ketika niat ikhlas disertai dengan perbuatan yang sungguh-sungguh maka tentu itu akan membuahkan hasil yang maksimal,” tuturnya.

Kegiatan tersebut, dihadiri oleh para pelajar Muhammadiyah se-Sulawesi Selatan, yang juga menjadi peserta Musywil XXIV IPM Sulsel.

Disamping kegiatan jumpa tokoh juga digelar sebelumnya Pawai Akbar kader IPM Se-Sulsel. (*)