INDEPENDENews.com – Dua pendaftar bakal calon (Balon) Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Makassar periode 2025-2029 resmi mengembalikan formulir.
Dia adalah anggota DPRD Makassar, Ismail dan Ketua Laskar Merah Putih Sudirman Pasaribu yang berlatar dari cabang olahraga (Cabor) tinju.
Keduanya telah mengembalikan formulir pendaftaran ke Kantor KONI Makassar, Jl Kerung-Kerung, Makassar.
Ismail kembalikan formulir pendaftaran pada Rabu (16/4/2025) siang, sedangkan Sudirman Pasaribu pada Kamis (17/4/2025).
“Terdaftar hanya dua orang dari empat orang yang mengambil formulir,” kata Ketua Panitia Penjaringan dan Penyaringan, Andi Yasin Iskandar kepada media.
Salah satu yang diverifikasi adalah rekomendasi dukungan 30 persen Cabor dari 42 Cabor di bawah naungan KONI Makassar.
Artinya, setiap Balon Ketua Umum KONI Makassar minimal kantongi 13 rekomendasi Cabor.
Hasil verifikasi akan diumumkan pada Sabtu (19/4/2025) besok.
Bakal Calon Ketua KONI Makassar Ismail menyampaikan bahwa pihaknya ingin menjadikan Makassar sebagai pusat olahraga di kawasan timur Indonesia.
Ia menegaskan pentingnya pembinaan atlet sejak usia dini hingga profesional.
“Jika saya diberikan amanah oleh Allah, bagaimana olahraga di Makassar dijadikan epicentrum gerbang Indonesia timur,” ujarnya saat ditemui usai mendaftar.
Ismail juga berencana membangun museum atlet serta membenahi sarana dan prasarana olahraga di Makassar.
Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) Luar Biasa KONI Makassar dijadwalkan berlangsung Minggu (27/4/2025) mendatang. (*)