INDEPENDENews.com – Dalam menyambut kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) November 2024 mendatang.
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sulsel saat ini sudah mulai menyiapkan internal kader terbaiknya.
PKB saat ini telah mampu mendudukan 8 kader terbaik mereka untuk DPRD Sulsel.
Bahkan di 5 Daerah PKB mampu mengunci unsur pimpinan DPRD, Kabupaten Takalar (Ketua DPRD), Kabupaten Bone, Bulukumba, Jeneponto dan Wajo, partai besutan Muhaimin Iskandar mampu meraih kursi wakil ketua DPRD.
“Jadi hasil Pemilu ini akan kita laporkan ke DPP setelah itu kita akan sampaikan siapa yang akan kita usung,” kata Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) PKB Sulsel, Syamsu Rizal MI, Jum’at (8/3/2024) kemarin.
Akan tetapi menurut Deng Ical sapaanya, bahwa ini belum bisa disebutkan siapa yang akan dia dorong.
Tapi Pastinya akan mendorong kader internal di PKB.
“Pastinya PKB akan berbaur di Pilgub, Pilwali dan semua Kabupaten/kota dengan membuat skala prioritas untuk kader,” ujarnya.
Untuk dirinya sendiri setelah hampir dipastikan mengunci kursi terakhir di Daerah Pemilihan (Dapil) Sulsel 1 DPR RI.
Apakah akan menatap Pilwalkot Makassar dengan meninggalkan kursi empuk di Senayan.
Apalagi PKB Makassar saat mampu meraih 5 kursi dan tinggal mencari partai koalisi lagi agar bisa mencukupkan 10 kursi.
“Nanti kita lihat siapa kita dorong,” jelasnya. (*)
- Pastikan Pilkada Lancar, Camat Bontoala Bersama Lurah Lakukan Pengawasan Intensif - 26 November 2024
- Diikuti Kader Terbaik, PD IPM Makassar Sukses Gelar PFP 1 - 26 November 2024
- Belum Dapat Undangan Mencoblos ke TPS, KPU Makassar: Bisa Pakai KTP-el - 26 November 2024