INDEPENDENews.com, Makassar – Musibah kebarakan melanda pemukimanan padat penduduk di Jalan Laiya, Kelurahan Gaddong, Kecamatan Bontoala, Kota Makkassar, Senin (28/10/2024) pagi.
Peristiwa nahas itu terjadi di lorong 124A, tepatnya di belakang SD Negeri Gaddong sekira pukul 05.30 Wita. Diperkirakan ada sekira 20 unit rumah hangus terbakar.
Saat api masih berkobar, nampak Calon Wakil Wali Kota Makassar nomor urut 3, Ilham Ari Fauzi Amir Uskara, berada di lokasi kebakaran. Dia didampingi beberapa orang dari timnya.
Ilham Fauzi menunjukkan respons cepat dalam menghadapi kejadian kebakaran yang terjadi di Jalan Laiya lorong 124A pada pagi hari ini.
Kebakaran yang melanda pemukiman padat penduduk tersebut berhasil menarik perhatian banyak pihak, dan Ilham Ari Fauzi langsung bergerak menuju lokasi untuk memantau kondisi serta memberikan dukungan kepada para korban.
Setibanya di lokasi, Ilham disambut oleh warga yang membutuhkan bantuan darurat. Ia berdialog dengan beberapa korban, mendengarkan kebutuhan mendesak mereka, dan mengajak para relawan serta pihak berwenang untuk segera memberikan bantuan logistik, seperti makanan, pakaian, dan tempat penampungan sementara.
“Kita semua harus bergerak cepat. Ini bukan hanya soal bantuan materil, tetapi juga soal memberi dukungan moral kepada mereka yang kehilangan tempat tinggal,” ujar Ilham Ari Fauzi di lokasi kebakaran.
Selain itu, ia juga menyatakan akan mengupayakan bantuan bagi para korban agar bisa segera bangkit dari musibah ini.
Kebakaran tersebut menyebabkan kerusakan parah di beberapa rumah, meski hingga saat ini belum ada laporan korban jiwa. Namun, sejumlah keluarga terpaksa mengungsi akibat kehilangan tempat tinggal.
Aparat kepolisian dan tim pemadam kebakaran telah berhasil memadamkan api dan kini tengah melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran.
Langkah cepat Ilham ini mendapatkan apresiasi dari warga sekitar, yang merasa terbantu oleh kehadiran dan dukungannya.
Sebagai calon Wakil Wali Kota, Ilham Ari Fauzi terus menunjukkan komitmennya untuk dekat dengan masyarakat dan hadir dalam setiap situasi darurat, demi terciptanya Makassar yang lebih tangguh dan peduli.
Ilyas Arief, selaku juru bicara (jubir) Paslon INiMI mengungkapkan, saat mendapat informasi terkait musibah tersebut, Ilham Ari Fauzi atau yang akrab disapa Daeng Tayang gerak cepat meminta timnya untuk mengunjungi lokasi.
“Jadi setelah kami melaksanakan shalat subuh bersama di wilayah Kecamatan Panakkukang, beliau (Ilham Fauzi) mendapat informasi dari salah satu pendukungnya kalau ada musibah kebakaran di Kelurahan Gaddong. Daeng Tayang langsung ke lokasi untuk mengunjungi para korban,” ujar Ilyas.(*)
- Pantun Prof Ichsan Ali Membuat Senyum Prof Tjitjik Srie Tjahjandarie - 16 November 2024
- Diskusi KJP: Soroti Keberpihakan Program 4 Paslon Pemimpin Makassar - 1 November 2024
- Pengamat Politik Unhas dan UIN Alauddin Bedah Program INIMI - 1 November 2024