IAS: Pilgub Dinamis, Kita Belum Tahu Siapa Maju

Pilkada 2024345 Dilihat

INDEPENDENEWS.COM, MAKASSAR- Bakal calon gubernur Sulsel, Ilham Arief Sirajuddin menyatakan pemilihan kepala daerah (Pilkada atau Pilgub) 2024.

Hal itu dia sampaikan saat ngopi di Lapak Kopi Abangda, Jl Letjen Hertasning, Kota Makassar, Sulsel, Sabtu (15/6/2024).

“Dinamika Pilgub secara Nasional sangat dinamis. Pilkada kali ini sangat dinamis, bahkan kita belum tahu siapa yang maju. Kita ikut perkembangan hingga akhir,” katanya.

BACA SELENGKAPNYA: IAS Siap Head to Head Andi Sudirman Sulaiman

Pendaftaran calon kepala daerah dimulai 27-29 Agustus 2024.

Ia pun membahas soal perkembangan.

“Per hari ini belum jelas siapa yang akan jadi kontestan pada Pilkada 2024,” katanya.

Menurutnya, dalam strategi politik hal penentu ada geopolitik.

“Tentu itu berpengaruh adalah geopolitik, tapi nanti partai juga salah satu penentunya,” katanya.

Saat ini, Partai Nasdem sudah mengusulkan pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi.

Sementara itu, Partai Golkar mengajukan empat calon gubernur yakni Adnan Purichta Ichsan, Indah Putri Indriani, dan Ilham Arief Sirajuddin.

Sementara itu, Partai Gerindra Sulsel mengusulkan Andi Iwan Darmawan Aras.

Partai lain membuka peluang untuk semua calon.

Saat ini, Pilgub terbagi menjadi tiga poros.

Ada poros Partai Nasdem, Partai Golkar dan Partai Gerindra. (*)