MAKASSAR, INDEPENDENews.com – Ribuan warga menghadiri peresmian posko pemenangan Anak Rakyat yang berlokasi di Nipa-Nipa, Antang, Kecamatan Manggala, Sabtu (30/12/2023).
Calon legislator untuk DPR RI Rudianto Lallo hadir menyapa ribuan orang yang hadir sekaligus meresmikan posko pemenangan yang ketiga khusus untuk Kota Makassar ini.
Sebelumnya, posko pemenangan Anak Rakyat telah hadir di Kecamatan Biringkanayya dan posko pemenangan untuk wilayah Utara Kota Makassar yang dipusatkan di Jalan Teuku Umar Raya, Kelurahan Buloa, Kecamatan Tallo.
Peresmian posko pemenangan Anak Rakyat di Kecamatan Manggala ini turut dimeriahkan oleh penyanyi lokal Makassar, Udhin Leaders.
“Peresmian posko pemenangan Anak Rakyat di Kecamatan Manggala ini mengangkat tema 2002 Orang Makan Konro,” kata penanggungjawab posko pemenangan Anak Rakyat di Kecamatan Manggala, Jufri Pabe.
Jufri Pabe yang juga calon legislator untuk DPRD Makassar ini mengaku optimistis kalau Anak Raktat di Pemilu 2024 mendatang akan bisa mendulang hasil positif dengan meraih suara signifikan untuk mengantar Rudianto Lallo ke DPR RI.
“Kerja-kerja baik yang kami lakukan insya Allah akan memberikan hasil positif di Pemilu 2024 nanti. Kami di Kecamatan Manggala komitmen untuk mengantar Pak Haji Jufri Pabe ke DPRD Makassar dan Pak Rudianto Lallo ke DPR RI,” kata tokoh masyarakat Kecamatan Manggala yang hadir di peresmian posko pemenangan Anak Rakyat.
Sementara itu, Rudianto Lallo menyampaikan terima kasih atas kehadiran para simpatisan dan relawan Anak Rakyat yang hadir pada peresmian posko pemenangan Anak Rakyat Kecamatan Manggala yang diinisiasi oleh calon legislator DPRD Makassar, Jufri Pabe.
“Tema peresmian posko pemenangam Anak Rakyat di Manggala ini adalah 2002 Orang Makan Konro, ini juga wujud dari program Wali Kota Makassar yang mencanangkan Makassar sebagai Kota Makan Enak,” ujar Rudianto Lallo.
Ketua DPRD Makassar ini sedikit memaparkan kalau konro merupakan kuliner khas Kota Makassar yang sudah mudah untuk ditemukan karena telah banyak restoran atau rumah makan di Makassar yang menyediakan makanan yang berbahan dasar daging sapi.
Rudianto Lallo menyebutkan, peresmian posko pemenangan Anak Rakyat di Manggala bukan sekedar konsolidasi relawan, simpatisan memasuki tahun Pemilu 2024. Tapi lebih bersifat berbagi kebahagian di pengujung tahun 2023 ini.
“Ada sajian lagu dari penyanyi legendaris Makassar, Bang Udhin Leader dan makan bersama. Ini berbagi kebahagian di pengujung tahun 2023. Semoga tahun 2024 hal-hal baik dan rencana-rencana baik terwujud,” pungkas Rudianto Lallo. (*)
- Menag Nasaruddin Umar Temui Menhaj Saudi, Bahas Haji dan Pemberdayaan Umat - 25 November 2024
- Masa Tenang Pilkada 2024, Camat Bontoala Pimpin Penertiban APK - 24 November 2024
- Ikuti Gerakan Subuh Berjamaah, Camat Bontoala: Wujud Ciptakan Pilkada Damai - 24 November 2024