MAKASSAR, INDEPENDENews.com-Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Ikatan Keluarga Alumni Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (BPP IKA UINAM), Idrus Marham akan menggelar event spektakuler diperuntukkan untuk civitas akademika dan ribuan alumni yang tersebar di seluruh Indonesia.
Kegiatan pertama adalah, pengukuhan pengurus BPP IKA UINAM periode 2023-2028, Rapat Kerja, Halalbihalal, serta gerak jalan santai.
Dengan tema “Konsolidasi Keumatan dan Kebangsaan” akan dilangsungkan di Hotel Myko, Makassar pada 20-21 Mei 2023.
Sementara Rektor UIN Alauddin Makassar, Prof Hamdan Juhannis mengatakan halalbihalal ini merupakan terobosan nyata yang dilakukan IKA UINAM. Sebab, dapat menghadirkan seluruh alaumni yang tersebar di luar Sulsel.
Bila terealisasi ini akan menjadi sejarah sebab pertama kalinya dilakukan secara meriah.
“Saya menitip kepada panitia, Pak Sekjen yang juga calon rektor supaya menseriusi kegiatan ini, mengonsolidasikan dengan baik secara internal,” kata Hamdan. Dia juga berharap seluruh alumni yang tersebar diberbagai daerah bisa berkontribusi hadir dan memeriahkan acara tersebut.(*)
- Pantun Prof Ichsan Ali Membuat Senyum Prof Tjitjik Srie Tjahjandarie - 16 November 2024
- Diskusi KJP: Soroti Keberpihakan Program 4 Paslon Pemimpin Makassar - 1 November 2024
- Pengamat Politik Unhas dan UIN Alauddin Bedah Program INIMI - 1 November 2024